Sabtu, 28 September 2013

Hakekat dan Fungsi Ilmu Sosial Dasar di Perguruan Tinggi

Pendidikan adalah usaha sadar untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar kita secara aktif mengembangkan potensi diri yang ada untuk mengembangkan kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat.

kemampuan yang diharapkan dari lulusan perguruan tinggi :
   - kemampuan akademik
   - kemampuan profesi
   - kemampuan pribadi

dengan kemampuan yang dimiliki diatas, lulusan perguruan tinggi diharapkan menjadi sarjana yang hebat dan ahli dalam bidang yang dipilihnya serta mau dan mampu mengabdikannya untuk negara. Saat ini pekerjaan pun sangat memerlukan ESQ atau Emosional Spiritual Quetient, dengan mempelajari ISD kita juga dapat memperbaiki ESQ kita. Yuk kita pelajari lebih dalam tentang ISD (ilmu sosial dasar).

 
Mengapa ISD (ilmu sosial dasar) dibutuhkan di perguruan tinggi?
Manusia adalah makhluk sosial, yang berarti tidak dapat hidup sendiri atau dengan kata lain tidak dapat hidup tanpa manusia lain. sebagai makhluk sosial, manusia akan selalu berhadapan dengan masalah-masalah sosial yang ada di sekitarnya, oleh karena itu pendidikan ilmu sosial dasar sangat penting dipelajari untuk melatih atau menyadarkan seorang individu untuk dapat memahami, peka, dan dapat ikut serta dalam menanggulangi masalah tersebut.  

Pengertian lmu social dasar ( ISD ) sendiri adalah ilmu pengetahuan yang menelaah masalah – masalah social yang sering timbul dan berkembang, khususnya di Indonesia dengan menggunakan pengertian-pengertian (fakta, konsep, teori) yang berasal dari berbagai bidang pengetahuan keahlian dalam lapangan ilmu-ilmu social. pengetahuan yg menelaah masalah2 sosial, khususnya masalah – masalah yg diwujudkan oleh masyarakat Indonesia, dengan menggunakan Teori – teori yg berasal dari berbagai bidang pengetahuan keahlian dalam lapangan ilmu – ilmu sosial (seperti Geografi Sosial, Sosiologi, Antropologi Sosial, Ilmu Politik, Ekonomi, Psikologi Sosial dan Sejarah)  


Apa sih tujuan dari ISD (ilmu sosial dasar)?
Tujuan ISD adalah untuk membantu perkembangan wawasan penalaran dan kepribadian mahasiswa agar memperoleh wawasan yg lebih luas dan ciri – ciri kepribadian yg diharapkan dari sikap mahasiswa, khususnya berkenaan dengan sikap dan tingkah laku manusia dlm menghadapi manusia lain, serta sikap dan tingkah laku manusia – manusia lain terhadap manusia yg bersangkutan secara timbal balik. ISD juga merupakan suatu usaha yang dapat diharapkan memberikan pengetahuan umum dan pengetahuan dasar tentang konsep2 yg dikembangkan untuk melengkapi gejala – gejala sosial agar daya tanggap (tanggap nilai), persepsi dan penalaran mahasiswa dalam menghadapi lingkungan sosial dapat ditingkatkan, sehingga kepekaan mahasiswa pada lingkungan sosialnya menjadi lebih besar.



Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Pendidikan
             http://zavinaz.blogspot.com/2012/12/ilmu-sosial-dasar_6.html
             http://parkjiyoung.wordpress.com/2012/12/02/pengertian-ilmu-sosial-dasar/